Headlines News :
Home » , » Daftar 10 Boyband Indonesia

Daftar 10 Boyband Indonesia

Written By CMI on Selasa, 13 November 2012 | 19.00

Sekilas info kali ini akan menceritakan tentang Boyband dan Girlband yang ada di Indonesia. Seperti yang telah kita sering lihat sekarang ini bahwa banyak sekali boyband dan girlband yang bermunculan, ini semua tak terlepas dari pengaruh boy band luar luar negeri khususnya korea yang sekarang sedang banyak di sukai oleh para remaja Indonesia. Jadi langsung saja kita lihat siapa saja boyband dan girlband yang ada di indonesia sekarang ini, lets cekedaut!

Boyband Indonesia

SM*SH (SMASH)
SM*SH merupakan sebuah grup musik asal Indonesia yang dibentuk oleh Starsignal pada tanggal 10 April 2010. Grup musik ini beranggotakan 7 orang yaitu Rafael, Rangga, Morgan, Bisma, Dicky, Reza, dan Ilham. Genre musik yang mereka bawakan adalah pop-dance. Nama SM*SH merupakan singkatan dari Seven Men as Seven Heroes. Heroes maksudnya mereka ingin menginspirasi anak muda untuk berkreasi yang positif. Huruf A-nya menggunakan simbol bintang karena terinspirasi dari nama managemen SM*SH yaitu Starsignal. Mereka mulai dikenal masyarakat luas melalui lagunya yang berjudul “I Heart You”.
SM*SH juga bisa dikatakan menjadi inspirator munculnya boy band boy band baru di Indonesia

  1. Max5
    Walaupun secara format, Max5 hampir sama dengan smash, namun genre dari boyband yang digawangi oleh Ficky, Bayu, Fendi, Reggie dan Taufik ini memang sedikit berbeda karena lebih mengandalkan kualitas vocal yang prima dengan iringan pop dance. Hal ini diperkuat dengan keterlibatan salah satu pentolan pasto dalam penggarapan musik mereka. Maka, jadilah sebuah lagu yang berjudul Cinta Rahasia yang video klipnya telah muncul di youtube dan sebentar lagi pasti akan masuk dalam jajaran tangga lagu Indonesia yang paling banyak di request oleh masyarakat Indonesia. Mereka mengaku kehadirannya di belantika musik Indonesia sedikit terlambat dari pendahulunya dikarenakan adanya pergantian beberapa personil di tubuh Max 5. Dan kini, dengan berada dibawah payung Hits Record, mereka mencoba peruntungan di dunia musik Indonesia dengan memberikan karya2 terbaik untuk seluruh masyarakat Indonesia.
  2. Dragon Boyz
    Dragon Boyz yang terbentuk pada 28 Januari 2011 terdiri atas Risa, Ade, Alam, Lukas, dan Bagus. Sebelum merilis single “Love You No More”, mereka sudah sering tampil dari panggung ke panggung. Bahkan, mereka sempat mengalami masa karantina. Hal itu dimaksudkan, mereka sudah punya bekal suara dan aksi koreografi yang tidak memalukan. Selama masa karantina, kualitas suara mereka ditempa, demikian juga gerakan dancenya.
  3. Mr. Bee
    Boyband yang digawangi oleh 5 orang personil yaitu Boby Rakhman, Febryan Pramanda, Febrian Novanda, Edho zell Pratama, dan Chrishtian Hutabarat mengeluarkan single terbarunya berjudul “Let Me Go” menggabungkan perpaduan musik western dan asia, dengan sedikit memasukan lirik berbahasa Inggris. Single ini bercerita tentang seorang yg sudah terlalu sering dibohongi dan diberi janji palsu dan terus-terusan dikecewakan, hingga tak lagi mampu bertahan. Lagu ini nampaknya mendapat respon yang positif dikalangan pecinta musik tanah air, dan Mr. Bee pun menjadi salah satu boy band yang sering muncul di layar kaca.
  4. NSG Star
    Nama boyband NSG star diambil dari nama Nutyas Surya Gemilang , dia merupakan cowok yang smart dan exist khususnya di dunia music karena dia pernah mempunyai banyak pengalaman bermusik sampai Go To International. Boyband NSG Star ini mempunyai 4 personil yang cakep dan penuh talent dalam setiap aksi panggungnya yakni Anggara Purnama Hadiansyah (Anggara), Gregorius Garo Helan (Gege), Novriansyah (Rian), Surya Atmaja (Surya Lee). Mereka muncul dengan hits mereka rapuh yang merupakan hasil remake lagu Joeniar Arief.
  5. S9B
    Super 9 Boyz (S9B) terbentuk Melalui audisi boyband yang diadakan label NAGASWARA, dari audisi tersebut terpilihlah 9 lelaki berbakat yakni Rio, Imam, Kelvin, Steven, Tyo, Christz, Putra, Nico, dan Pasha.
    Konsep yang ditawarkan S9B cukup unik, mereka di bentuk seperti boyband Korea yang tampil dengan bakat menari dan bernyanyi dari masing-masing personil nya. Selain itu, Rahayu Kertawiguna (CEO NAGASWARA) menginginkan sebuah konsep fenomenal, yaitu dengan membeli lisensi hak cipta lagu “Asereje” yang pernah di populerkan oleh Las Ketchup, yang sekarang menjadi “ACDC Aha-Ehe” dan menjadi hits single mereka.
  6. Hitz
    Hitz merupakan salah satu boyband pendatang baru di Indonesia yang digawangi oleh tiga orang cowok ganteng dan salah satu diantaranya berasal dari Korea Selatan, mereka adalah Lee Jung Hon, Iwan Chandra dan Ferdinand. Ketiga personel Hitz Boyband ini sebenarnya bukanlah orang baru di dunia entertain, seperti Lee Jung Hon misalnya, dia adalah seorang mentor Boyband yang telah banyak melanglang buana dijagat boyband Asia.
    Dua personel Boyband Hitz lainnya, yaitu Iwan Chandra dan Ferdinand merupakan sosok pemeran yang sering muncul menghiasi layar kaca dalam berbagai sinetron yang mereka bintangi. Adapun single perdana Boyband Hitz adalah YES YES YES atau YES 3x dan secara resmi pada tanggal 26 Juni lalu sudah diperkenalkan dalam performance perdana mereka di Mall of Indonesia (MOI).
  7. XO-IX
    XO-IX (Xtra Ordinary Nine) merupakan Boyband baru yang digawangi Lee, Iras, Nicky, Hendra, Agwi, Kiki, Bobby, Alwin dan Budi. Mereka mencoba masuk dalam industri musik Indoensia dengan menyuguhkan suatu yang beda dari yang lain. Tak hanya piawai dalam membawakan lagu, namun boyband ini juga lihai berjingkrak di atas panggung. Tak ayal, cidera juga kerap melanda salah satu anggota boyband asal Jakarta itu. Lewat single perdananya yang berjudul ‘Cukuplah Sudah‘ XO-XI itu menyapa para pencinta musik Tanah Air.
  8. 3 In One
    Boyband 3 IN 1 Indonesia terdiri dari 3 personil yaitu Volland Humonggio, Kris Hasibuan, serta Stenly Mambrasar. Ketiga Personil 3IN1 Boyband Indonesia tersebut berasal dari 3 latar belakang yang berbeda, yaitu Volland Humonggio dengan basic Martial Arts, Kris Hasibuan yang mempunyai latar belakang Bboy’in atau breakdance, serta Stenley Mambrasar dengan basic Hip Hop Dance.
  9. Mikki
    Boy band yang dibentuk di Bandung itu beranggotakan sembilan remaja cowok ganteng. Mereka terdiri atas Andi, Raja Oli, Rayenda, Gaga, Hanz, Indra, Adam Tamimi, Michael, dan Abednego. Mikki Boy Band siap bersaing dengan grup sejenis, dan langkah awal mereka langsung merilis single “I Don’t Wanna Let You Go”. Lagu tersebut ciptaan Andhika dan Imot The Titans.

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. Cinta Musik Indonesia - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template